Mahasiswa AFI Praktikum Kompetensi di Komunitas Jemaah an-Nazir, Gowa

  • 20 September 2022
  • 11:37 WITA
  • Administrator
  • Berita

Mahasiswa Aqidah dan Filsafat Islam melakukan praktikum kompetensi pada komunitas Jemaah an-Nazir, Gowa sebagai bagian penting dari kuliah lapangan pada tanggal 19 September 2022. Kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh prodi AFI sebagaimana disampaikan oleh Ketua Prodi Aqidah dan Filsafat Islam, Dr. Muhaemin Latif.  Praktikum kompetensi menurutnya bersifat wajib untuk seluruh mahasiswa prodi AFI yang biasanya dilakukan pada semester 5. Pilihan kepada Jemaah an-Nazir sebagai obyek dari praktikum kompetensi dalam rangka mendekatkan mahasiswa-mahasiswi kepada komunitas-komunitas lokal. 

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari Jemaah an-nazir yang dipimpin oleh Ustad Samir ditemani oleh jemaah an-nazir lain. Mahasiswa yang berjumlah kurang lebih 90 Mahasiswa juga sangat antusias mengikuti kegiatan praktikum dengan berdialog langsung dengan pimpinan an-Nazir. Selain berdialog, mahasiswa juga diajak untuk mengunjungi rumah-rumah jemaah an-nazir yang berjumlah 84 kepala keluarga (KK).